Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Bisa Lewat Hp, Begini Cara Daftar Bpjs Kesehatan Online

Jaminansehat.com - Daftar Bpjs Kesehatan online lewat HP
Daftar Bpjs Kesehatan Online lewat HP 

Daftar Bpjs Kesehatan dengan Online mempermudah masyarakat untuk menjadi peserta Bpjs Kesehatan, dengan cara online tersebut calon peserta tidak perlu antre mendaftar untuk menjadi peserta Bpjs Kesehatan.

Pemerintah mewajibkan seluruh rakyat Indonesia agar terdaftar menjadi anggota Bpjs Kesehatan, Bahkan pemerintah secara bertahap menambahkan Bpjs Kesehatan sebagai dokumen persyaratan untuk membuat berbagai administrasi data kependudukan, dan data lainnya yang di keluarkan pemerintah.

Bpjs Kesehatan adalah jawaban atas mahalnya biaya kesehatan. Dengan membayar Iuran setiap bulannya, Peserta Bpjs Kesehatan dapat mendapatkan pelayanan kesehatan secara gratis, pada fasilitas kesehatan yang bekerja sama dengan Bpjs Kesehatan.

Bagi Masyarakat yang kurang mampu yang tidak sanggup membayar iuran, maka pembayaran iurannya di tanggung oleh pemerintah.

Iurannya Bpjs Kesehatan bagi peserta mandiri atau segmen Pekerja Bukan Penerima Upah (PBPU), di sesuaikan dengan kelas rawat yang di pilih, jadi sebelum mendaftar Bpjs Kesehatan online, sebaiknya memilih kelas sesuai kemampuan membayar iuran setiap bulannya.

Iuran Bpjs Kesehatan Segmen Kepesertaan Mandiri.

  • Kelas rawat I Rp. 150.000 perorang perbulan
  • Kelas rawat II Rp. 100.000 perorang perbulan
  • Kelas rawat III Rp 42.000 perorang perbulan dengan ketentuan Rp. 35.000 dibayar peserta dan Rp. 7000 di bayar pemerintah.
Sebelum mendaftar Bpjs Kesehatan online lewat HP hal yang pertama kali di lakukan dengan mempersiapkan beberapa dokumen persyaratan, dan dokumen yang perlu dipersiapkan adalah sebag berikut:
  • Kartu Tanda Penduduk (KTP)
  • Kartu Keluarga (KK)
  • Buku Rekening Bank Aktif (Mandiri/BNI/BRI/BTN/BCA)
  • Tentukan Fasilitas kesehatan Pertama ( Faskes 1) Bisa klinik atau Rumah sakit
  • Email
  • No Telepon aktif
Cara Daftar Bpjs Kesehatan online lewat HP

Mendaftarkan Bpjs Kesehatan online lewat HP ada 2 Cara, yaitu dengan menggunakan Aplikasi Mobile JKN dan layanan Chat WhatsApp dengan nama CHIKA.

Daftar Bpjs Kesehatan online dengan Aplikasi Mobile JKN.

Cara Pertama dengan menggunakan aplikasi mobile jkn berikut caranya.
  1. Install Aplikasi dengan Unduk Aplikasi Mobile Jkn di Play store
  2. Buka Aplikasi Mobile Jkn dan pilih menu pendaftaran peserta baru
  3. Kemudian baca syarat dan ketentuan yang berlaku, centang setuju, kemudian klik selanjutnya
  4. Masukan Nomer Kartu Keluarga (KK) dan masukan kode captcha lalu klik cari.
  5. Data calon peserta akan muncul sesuai yang terdaftar pada data kependudukan atau Dukcapil
  6. Langkah berikutnya isi sesuai data anda, pilih kelas rawat, masukan email dan No hp, nanti kode verifikasi akan masuk ke email atau Hp.
  7. Karena sekarang Pembayaran Bpjs Bisa harus auto debet, maka calon peserta harus mengisi metode pembayaran, dengan memasukan nomer rek bank.
  8. Kartu Bpjs Kesehatan bisa di bayar 14 hari setelah mendaftar, calon peserta akan mendapatkan virtual account
  9. Kartu Bpjs kesehatan akan aktif atau bisa digunakan setelah melakukan pembayaran pertama.
Setelah Berhasil mendaftar Bpjs Kesehatan kartu Peserta bisa di download pada Aplikasi Mobile jkn.

Cara Daftar Bpjs Kesehatan online lewat HP dengan layanan chat WhatsApp

Semenjak masa pandemi Bpjs Kesehatan memberikan kemudahan dalam pelayanan Bpjs Kesehatan, termasuk daftar Bpjs Kesehatan melalui chat Assisten Jkn (CHIKA) via WhatsApp.

Peserta hanya perlu mengirimkan chat ke nomer 08118750400, dan berikut ini alur pendaftaran Bpjs Kesehatan online lewat HP dengan chat CHIKA.
  • Buka Aplikasi WhatsApp untuk memulai chat
  • Kemudian chat chika ke nomer 08118750400
  • Ketik Menu, chika akan membalas dengan beberapa pilihan, pilihlah sesuai yang kita inginkan
  • Pilihlah layanan PANDAWA
  • CHIKA akan membalas dengan mengirimkan nomor WA layanan PANDAWA
  • Setelah mendapatkan nomor layanan PANDAWA, Maka lanjutkan chat dengan layanan PANDAWA
  • Setelah itu PANDAWA akan memberikan arahan lanjutan
  • Pandawa akan memberikan link untuk mengisi formulir secara online
  • Klik link yang di berikan pandawa, dan pilih layanan pendaftaran peserta baru
  • Pilihlah salah satu jenis kepesertaan, karena kita akan mendaftar untuk peserta mandiri, maka pilihlah jenis kepesertaan PBPU/Mandiri
  • Unggah dokumen dan syarat yang di minta, dan ikuti proses selanjutnya
Perlu di ketahui layanan chat CHIKA atau Pandawa hanya bisa di lakukan pada Hari kerja dan jam kerja.

Selain daftar Bpjs Kesehatan online lewat Hp di atas ada cara lain untuk daftar Bpjs Kesehatan lewat HP yaitu dengan Menghubungi call center Bpjs Kesehatan di nomor 1500400, layanan ini memerlukan pulsa.

Itulah cara daftar Bpjs Kesehatan online dengan HP, yang bisa di lakukan dengan Aplikasi Mobile Jkn dan Chat CHIKA melalui aplikasi chatting WhatsApp.

Posting Komentar untuk "Bisa Lewat Hp, Begini Cara Daftar Bpjs Kesehatan Online"